Program diet banyak dilakukan untuk menurunkan berat badan untuk membentuk tubuh yang ideal. Nah, berikut ini beberapa makanan simple yang akan membantu Anda mewujudkannya.
Langsung saja, berikut ini tujuh makanan simple yang mungkin akan sangat membantu program diet anda untuk mendapatkan bentuk tubuh yang diimpikan.
1. Jamur
Jamur bekerja dengan baik sebagai pengganti daging dalam piring dan praktis karena rendah kalori dan lemak, sambil memberikan beberapa mikronutrien. Dalam uji klinis selama setahun, rata-rata orang yang mengonsumsi jamur dapat turun hingga tiga kilogram serta menurunkan BMI (Indeks Massa Tubuh).
2. Telur
Telur adalah salah satu makanan yang paling bergizi, kaya protein dan antioksidan. Bahkan, penelitian menunjukkan bahwa memulai hari dengan sarapan telur bisa mengurangi rasa lapar dan membantu mengurangi asupan kalori oleh lebih dari 400 kalori selama sehari.
3. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan adalah makanan lain yang kaya protein, kalium, serat, dan lemak sehat yang membantu Anda untuk melangsingkan tubuh. Terutama kacang Pistacio, yang dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Penelitian menunjukkan Pistacio membantu orang makan lebih sedikit dan merasa kenyang lebih lama. Pistacio menawarkan kombinasi protein, serat dan lemak sehat untuk membuat Anda kenyang.
4. Biji Gandum
Gandum alami akan lebih lambat dicerna oleh tubuh kita. Cara mudah untuk mendapatkan gandum utuh dalam diet Anda adalah dengan memilih roti gandum yang berkualitas, seperti Oroweat, Arnold, dan Brownberry yang tidak mengandung lemak trans, tinggi fruktosa sirup jagung, dan mengandung banyak serat.
5. Blueberry
Konsisten menambahkan blueberry dalam diet Anda akan cukup membuat perubahan. Blueberry merupakan buah rendah lemak dan sodium, memiliki 80 kalori tiap cangkir, vitamin C serta polifenol yang baik untuk kesehatan. Blueberry juga kaya akan serat yang dapat membuat Anda merasa kenyang lebih cepat.
6. Grapefruit
Makan setengah jeruk bali sebelum makan dapat membantu menurunkan berat badan hingga setengah kilogram per minggu. Para peneliti di Scripps Clinic, San Diego, menemukan bahwa ketika orang gemuk makan setengah grapefruit sebelum makan, berat badan mereka turun rata rata 1,5 kilogram karena membantu Anda membuat serasa kenyang lebih lama.
7. Buncis
Buncis merupakan sumber protein yang baik, serta kaya serat yang dapat membuat Anda merasa lebih kenyang dalam waktu yang lebih lama. Buncis juga memiliki indeks glikemik rendah, pengukuran yang menunjukkan bagaimana makanan berpengaruh pada gula darah dan tingkat insulin. Selain itu, buncis juga dapat digunakan sebagai makanan yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan diabetes tipe 2.
Itulah tujuh makanan simple yang dapat menurunkan berat badan demi mendapatkan bentuk tubuh yang ideal. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.
sumber: duniafitnes.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan menambahkan bila ada yang kurang dan mengkoreksi bila ada yang salah. Terimakasih.